Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk merayakan Hari Raya Idul Adha serta mengedukasi para anggota tentang tata cara penyembelihan hewan kurban serta pendistribusiannya kepada masyarakat secara langsung.
Kak Miftakhudin selaku Ketua Dewan Racana Kusuma Bangsa yang menyerahkan hewan kurban tersebut kepada sesepuh Dukuh Widari.
" Saya perwakilan dari Gerakan Pramuka UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat Dukuh Widari karena telah diperkenankan untuk melaksanakan penyembelihan hewan kurban di sini. Dengan adanya hewan kurban ini semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat Dukuh Widari", ucapnya.
Jumlah hewan kurban yang diserahkan yaitu berupa 2 ekor kambing dan disembelih oleh sesepuh Dukuh Widari.
" Saya selaku sesepuh Dukuh Widari mengucapkan terima kasih kepada Gerakan Pramuka UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan karena telah melaksanakan kurban di Dukuh kami, sehingga nantinya hewan kurban ini dapat didistribusikan kepada para warga", ucap beliau.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar yang diakhiri dengan pendistribusian hewan kurban ke rumah-rumah warga yang dilakukan oleh para anggota.
Reporter : Lutfiatun Nisa
Editor : Sufendi
Redaktur : PUBLIKOMINFO GP UIN Gus Dur